HUT Pemprov Kalbar, Pemindahan Ibukota Negara Jadi Peluang Emas

  • Bagikan
Bupati Mempawah Erlina saat menjadi inspektur upacara peringatan HUT ke-66 Pemprov Kalbar. Foto Diskominfo Mempawah

TERAS MEMPAWAH – Pemerintah Kabupaten Mempawah menggelar upacara peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-66 Pemerintah Provinsi Kalimantan Barat, di halaman Kantor Bupati Mempawah, Senin 30 Januari 2023.

Upacara yang diikuti para ASN, TNI-Polri, serta para pelajar ini turut dihadiri Wakil Bupati Mempawah Muhammad Pagi, Forkorpimda, Sekda Mempawah Ismail, serta para pimpinan OPD Pemkab Mempawah.

Baca juga : Lindungi Pekerja Rentan di Desa, Pemkab Mempawah Terima Penghargaan

Dalam kesempatan itu, Gubernur Kalbar Sutarmidji dalam sambutan tertulisnya yang dibacakan Bupati Mempawah Erlina menyampaikan capaian dan keberhasilan program-program pembangunan di Kalbar.

Semisal keberhasilan Pemprov Kalbar dalam meningkatkan jumlah desa mandiri yang pada pada 2018 lalu baru ada 1 desa dan pada 2022 sudah mencapai 586 desa, serta tidak ada lagi desa sangat tertinggal di Kalbar.

Kemudian Kalbar juga mencatatkan laju pertumbuhan Indeks Pembangunan Manusia (IPM) tertinggi keempat secara nasional dan lebih tinggi dari laju pertumbuhan IPM Nasional.

  • Bagikan