Pontianak – Dewan Pimpinan Majelis Ulama Indonesia (MUI) Kalbar bersama pimpinan ormas dan pemuka agama melakukan silaturrahim di aula Kantor Wilayah Kementerian Agama Kalbar pada Kamis 12 Oktober 2023.
Tujuan silaturrahim ini, yakni untuk memperkuat peran ormas Islam dan pemuka agama dalam mewujudkan Pemilu 2024 damai, rukun serta harmonis.
Selain dihadiri oleh Ketua Umum MUI Kalbar Drs. H.M. Basri HAR acara ini juga menghadirkan narasumber lainnya, yakni Pj Gubernur Kalbar dr. Harisson, M.Kes, Kapolda Kalbar Irjen Polisi Pipit Rismanto, Kakanwil Kemenag Kalbar Dr. Muhajirin Yanis, M.Pd.I. dan Wakil Ketua Umum MUI Kalbar Prof. Dr. KH. Wajidi Sayadi, M.Ag.
Ketua Umum MUI Kalbar Drs. H. M. Basri HAR mengatakan, peran ormas Islam dan pemuka agama sangat penting dalam mencegah terjadinya perpecahan. Khususnya, untuk mencegah terjadinya politik identitas yang dilakukan oleh oknum politisi pada Pemilu 2024.
Karena, jika politik identitas dibiarkan, tentunya akan memunculkan dampak yang dapat membahayakan dalam kehidupan berbangsa.