Pekan Raya Antibar Dibuka, Masyarakat Mempawah Antusias

  • Bagikan
Hiburan rakyat Pekan Raya Antibar (PRA) ke-15 di Desa Antibar yang mendapat sambutan antusias masyarakat. Foto Fisa Aprianta

“Alhamdulillah, PRA yang sudah memasuki edisi ke-15 ini dapat kembali kita helat setelah sempat vakum selama 6 tahun. Ini tentu menjadi sesuatu yang membanggakan dan patut kita apresiasi,” ujarnya.

Sedangkan Wakil Bupati Muhammad Pagi atas nama Pemkab Mempawah menyatakan mendukung penuh kegiatan PRA yang menjadi wadah untuk menggerakkan roda ekonomi masyarakat.

“Kegiatan ini telah lama kita nantikan. Pesan saya tolong jangan kotori dengan hal-hal yang melanggar hukum seperti aktivitas perjudian, maupun membawa senjata tajam, minuman keras, serta narkoba,” katanya.

Ia selanjutnya mengajak seluruh pihak mendukung suksesnya penyelenggaraan PRA ke-15 dengan berperan aktif menjaga kondusivitas, kekompakan dan kebersamaan.

Pembukaan PRA ke-15 yang dihadiri ribuan masyarakat berlangsung semarak dengan penampilan musik band arabik, serta penyalaan kembang api yang membuat lokasi kegiatan menjadi penuh warna-warni.

Baca juga : Semarak Tahun Baru di Mempawah, Wakil Bupati : Semoga Allah SWT Selalu Melindungi

  • Bagikan